Bunga Kelahiran Bulan Maret – Daffodil (Bakung)

Bunga kelahiran di bulan Maret adalah daffodil atau bunga bakung. Kembang yang satu ini melambangkan harapan dan kehidupan yang baru.
Daffodil disebut juga sebagai bunga musim semi. Karena warna kuningnya yang cerah, bunga ini digambarkan sebagai sinar matahari yang mengakhiri musim dingin, yang membawa keceriaan dan rasa optimis menyambut hangatnya musim semi.
Karena bunga bakung tumbuh di setiap musim semi, orang-orang melihatnya sebagai simbol pembaruan energi dan inspirasi. Rangkaian bunga daffodil dapat menjadi pilihan kado yang tepat untuk seorang yang lahir di bulan maret.
Ketika diberikan ke orang lain sebagai hadiah, daffodil dianggap membawa pesan “kamu seperti seorang bidadari/malaikat.” Ada juga anggapan saat memberikan 1 tangkai daffodil berarti membawa sial. Sedangkan saat memberi 1 buket berarti membawa keberuntungan.
Bunga daffodil termasuk ke dalam genus Narcissus. Sebuah genus yang bernama sama seperti karakter mitologi Yunani, Narcissus. Dia terobsesi terhadap keindahan dirinya sendiri dan menjadi arogan. Sifat buruknya inilah yang membuat terjatuh ke dalam sungai karena terlalu menikmati memandang cerminan dirinya di air. Berdasarkan mitologi ini, daffodil dipakai dalam dunia seni dan literatur sebagai simbol kesombongan.
Makna Daffodil di Berbagai Kultur
Bunga daffodil memiliki perbedaan makna pada banyak kultur.
Di Cina, daffodil dipakai sebagai simbol keberuntungan dan kesejahteraan karena dia tumbuh mendekati waktu perayaan Tahun Baru Imlek. Jika bunga ini berkembang sempurna tepat pada tahun baru, maka dianggap sepanjang tahun kamu akan mendapat keberuntungan.
Di Amerika, bunga daffodil dipakai oleh American Cancer Society sebagai lambang harapan kesembuhan dari penyakit kanker.
Di negara Wales, bunga ini dianggap mewakili sifat kesetiaan karena dia selalu tumbuh di waktu yang sama setiap tahunnya.
Di wilayah Mediterania, daffodil dikembangbiakkan oleh orang Yunani. Kemudian oleh orang Roma dibawa ke Inggris karena dikira getahnya memiliki khasiat kesehatan dan dapat mengobati penyakit. Padahal kenyataannya, bagian getahnya mengandung kristal yang dapat mengiritasi kulit.
Sekarang daffodil banyak dikembangbiakkan di Belanda dan Inggris Raya. Disana terdapat sekitar 13.000 varietas hibrida. Mulai dari kembang warna kuning, putih, hingga campuran antara pink dan oranye.

Daffodil
Makna Daffodil Berdasarkan Warna
Pada umumnya bunga kelahiran bulan Maret ini berwarna kuning atau putih. Nah setiap warnanya memiliki pesan dan makna tersendiri saat kita gunakan sebagai hadiah untuk orang lain.
1. Daffodil Kuning
Kembang yang berwarna kuning ini adalah warna yang paling banyak tumbuh di antara yang lainnya. Makna dari daffodil kuning adalah rasa positif, optimis, dan kegembiraan.
Layaknya bunga matahari, warna cerah selalu menjadi simbol kegembiraan dan rasa optimis. Bunga dengan warna cerah ini cocok dipakai sebagai hadiah untuk membahagiakan orang lain.
2. Daffodil Putih
Biasa terlihat di sekitar waktu Natal, bunga daffodil putih memiliki makna kesucian dan masa muda.
Kembang berwarna putih ini biasa ditanam di luar ruangan. Meskipun ada juga yang ditanam di pot dan dipakai sebagai dekorasi ruangan.
Berikan bunga daffodil putih sebagai hadiah untuk menambah motivasi dan kepercayaan diri seseorang agar bersinar lebih terang.
3. Daffodil Oranye
Bunga daffodil oranye mewakili persahabatan dan rasa optimis. Saat dipakai sebagai kado bunga, warna kelopaknya yang cerah ini biasa dikombinasikan dengan warna pink. Bunga yang cocok bagi siapapun yang sedang berusaha menemukan kembali tujuan hidupnya.
Makna Daffodil Dalam Kepribadian Sesorang
Daffodil memang memiliki banyak interpretasi. Bunga kelahiran bulan Maret ini juga dianggap mewakili beberapa sifat kepribadian seseorang:
- Kreatif
- Baik hati
- Ambisi
- Tahan banting
- Rupawan
- Sombong
- Inspiratif
Jangan lupa, untuk semua yang lahir di bulan Maret, bunga daffodil (bakung) adalah bunga yang membawa kegembiraan dan harapan baru bagi kita semua.
Dengan mengetahui makna bunga kelahiran bulan Maret ini, kita dapat memberikan kado bunga seperti dengan harapan yang ingin disampaikan.
Baca juga 12 Makna Bunga Sesuai Bulan Kelahiran.